Download our available apps

Ini Ciri Ciri Knalpot Crempie Asli, Jangan Salah Pilih

Pewarta - Prana Hikmat
Ini Ciri Ciri Knalpot Crempie Asli, Jangan Salah Pilih
Gambar Knalpot Crempie Asli

BLOG OSCAS - Knalpot termasuk komponen utama pada motor yang memiliki daya tarik tersendiri karena suara yang dihasilkannya. Saat ini hadir jenis baru bernama creampie. Sebelum membeli, pemilik motor perlu tahu ciri ciri knalpot crempie asli. Hal ini karena masih adanya creampie palsu yang dijual bebas karena peminatnya tinggi.


Apa Itu Knalpot Creampie?


Masih asing dengan nama knalpot creampie? Creampie termasuk model baru yang diproduksi dengan menambahkan berbagai aspek. Dari segi suara yang lebih garing hingga performa kelas wahid untuk balapan, creampie sudah tak asing di kalangan pembalap.


Walau telah membuktikan kekuatannya sebagai knalpot juara untuk balapan, creampie tak berpuas diri dan terus meningkatkan performanya. Knalpot yang merupakan produksi asli Yogyakarta ini telah diproduksi sejak 2005 dan melalui riset serta trial-error yang panjang.


Creampie racing dibekali dengan dua bahan utama yakni plat kombinasi serta stainless steel. Keduanya memiliki performa yang sama bagus, namun untuk stainless steel memang kesannya lebih modern.


Umumnya harga creampie bagi motor bebek berkisar di angka 400 hingga 500 ribu dan yang sport bisa mencapai 600 ribu. Untuk knalpot yang berbahan stainless, untuk motor bebek harganya 1 hingga 1.5 juta, sedangkan untuk sport (misalnya Ninja, Tiger) sekitar 1.4 sampai 1.5 juta.


Membedakan Ciri ciri Knalpot Crempie Asli dengan yang Palsu


Produksi masif dari knalpot creampie sejalan dengan tingginya antisipasi dan minat pasar. Dengan performa yang tak diragukan, permintaan creampie terus bertambah. Hal inilah yang dimanfaatkan beberapa oknum untuk menghasilkan versi tiruannya. Agar tidak salah pilih, mari kenali perbedaanya:


1. Crempie Alsi Memiliki Emblem Knalpot


Creampie yang asli memiliki emblem yang warnanya kuning keemasan dengan campuran warna perak. Emblem tersebut sifatnya timbul, sehingga sangat terasa teksturnya ketika disentuh. Ada simbol huruf “R” yang  ada merupakan tanda produknya sudah teregistrasi secara resmi.


Pada creampie yang palsu, biasanya emblem berwarna kuning terang yang tidak menonjol seperti emblem asli. Tulisannya tidak timbul, dan tidak ada simbol huruf “R” yang berarti “Registered trademark”.


2. Crempie Original Lebih Awet


Pada creampie original, produksinya sangat memperhatikan kualitas pemilihan bahan sehingga tidak retak dan mudah bocor. Ciri ciri knalpot crempie asli inilah yang tidak dapat ditiru oleh versi palsunya. Bahan baku berkualitas ini menghasilkan ketahanan lebih awet sehingga tidak boros.


Berbeda dengan yang palsu, kualitasnya cukup mengkhawatirkan. Meski terlihat bagus di awalnya, tidak lama dipakai saja sudah dapat mengalami retak pada knalpot karena kurang kuat akan suhu panas yang dihasilkan oleh mesinnya.


3. Produk Ori Performa dan Suara Memuaskan Konsumen


Creampie asli telah melakukan riset dan perhitungan secara menyeluruh untuk menghasilkan knalpot berkualitas. Ribuan produk creampie dilaporkan memuaskan konsumen karena performa kencang serta suara yang garang.


Lain halnya jika membeli creampie palsu. Secara notabene jenis ini menjiplak, sehingga dari segi performa maupun suara akan berbeda jauh dengan versi originalnya. Suaranya cenderung aneh dan mengganggu, performanya pun tidak mantap dibandingkan yang asli.


4. Crempie Asli Sistem Pengelasan Rapi dan Susah Ditiru


Ciri ciri knalpot crempie asli juga terletak pada hasil pengelasan. Untuk mencegah pemalsuan yang merajalela, creampie sudah memiliki teknik yang diperbarui. Saat ini creampie memiliki sistem pengelasan yang jauh lebih bagus, rapi, dan sangat sulit untuk ditirukan.


Knalpot yang palsu menggunakan sistem pengelasan yang kurang rapi dan nampak kusam. Berbeda dengan versi aslinya yang dilas dengan teknologi khusus serta pemilihan SDM berpengalaman yang dapat menghasilkan hasil las lebih tajam.


5. Harga Lumayan Tinggi untuk Produk Original


Dari segi harga, creampie asli memang dibandrol dengan biaya yang lumayan. Kendati begitu, ini sebanding dengan kualitas bahan dan sistem yang digunakan untuk membuatnya, performa, serta daya tahan yang membuat creampie menjadi worth it.


Waspada dengan harga yang murah, karena bisa jadi indikasi creampie palsu. Daripada murah namun hasilnya minim dan membeli lagi, tentu jauh lebih baik membeli yang asli.


Namun perlu berhati-hati juga karena sekarang ada yang harganya hampir sama dengan yang asli. Untuk itu perlu mempelajari dengan seksama karakteristik creampie yang asli.

BACA JUGA :

Cara Membuat Knalpot Bluemoon Mudah dan Terbukti Berhasil!


Itu tadi pembahasan ciri ciri knalpot crempie asli yang dapat digunakan sebagai referensi sebelum membeli jenis baru ini. Saat ini pemalsu barang semakin pandai, oleh karena itu penting bagi konsumen untuk mempelajari dengan benar karakteristik crempie yang asli.



Pewarta : Prana Hikmat
Editor : Ali JIhad

Apa reaksi anda?

Fokus Berita