Download our available apps

Cara Menghilangkan Bau Pada Helm Motor Kesayangan Anda

Pewarta - Prana Hikmat
Cara Menghilangkan Bau Pada Helm Motor Kesayangan Anda
Ilustrasi : Helm bau

BLOG OSCAS - Bagi para pengendara sepada motor helm merupakan sebuah kewajiban yang harus dipaki, selain bentuk keselamatan bagi pengendara, helm juga dapat membantu pengendara dari berbagai kejadian di jalanan. Namun apa jadinya apabila helm yang biasa kita gunakan kedapatan mengeluarkan bau yang sangat menyengat.

Ketika helm merupakan sesuatu keharusan yang harus selalu dipakai apabila berkendara, bukan hal tidak mungkin bau keringat serta lembab yang tertinggal di dalam helm dapat menyebabkan bau apek yang sangat menggangu. Tentunya hal itu dapat mengurangi kenyamanan pengendara ketika akan memakai helm tersebut, dan menjaga kebersihan accesosries yang satu ini harus selalu diperhatikan.

4 Cara Menghilangkan Bau Pada Helm Motor

Sebagai pengguna motor tentunya semua pengendara memiliki accesories helm motor. Helm yang sekarang sudah memiliki banyak pola dan warna akan terlihat bertambah elegan apabila dalam keadaan yang sangat wangi, namun lain cerita apa bila helm tersebut dalam keadaan yang sangat bau. Berikut 4 cara menghilangkan bau pada helm motor kesayangan anda .

1. Menggunakan Parfum

Cara pertama yang harus dilakukan yaitu dengan menggunakan parfum. Sebagai seorang pengendara motor helm dengan keadaan wangi akan menambah rasa percaya diri dari si pemakai nya, namun ketika anda mendapati helm kesayangan anda mengeluarkan bau apke, maka anda dapat menggunakan parfum untuk membuat helm tersebut wangi kembali.

Cukup anda semprotkan beberapa kali kedalam helm yang anda gunakan, jangan berlebihan jdalam penyemprotannya karena dapat berakibat efek yang tidak baik bagi kesehatan rambut si pemakai. Cara pertama ini dapat dilakukan apabila anda tidak sempat untuk mencucinya.

2. Menggunakan Wangi Kopi

Langkah kedua untuk menghilangkan bau apek pada helm kesayangan anda yaitu dengan menggunakan wangi aroma kopi. Cara ini hampir sama dengan metode yang pertama namun berbeda dalam menggunakan wewangiannya. Cara penggunaannya sangat mudah anda hanya tinggal memasukan kopi kedalam kain yang sudah di sediakan kemudian masukan kedalam busa selama semalaman.

Namun tetap saja, cara tersebut memang akan menghilangkan bau apek yang berganti dengan wangi aroma kopi. Tetapi bakteri yang tumbuh didalam helm tersebut tidak akan hilang dengan kopi, anda harus tetap meluangkan waktu untuk mencucinya secara pribadi atau ke mpat jasa cuci helm terdekat.

3. Dijemur Dipanasnya Matahari

Kemudian cara selanjutnya yang dapat anda terapkan dalam menghilangkan bau apek pada helm kesayangannya yaitu dengan cara dijemur ditengah terik matahari, posisi helm yang harus dibalik dengan busa yang menghadap keatas dapat menghilangkan efek bau yang berganti dengan bau matahari.

Cara ini memang terbukti efektif menghilangkan bau namun sama seperti dua metode tadi tetap tidak dapat menghilangkan bakteri yang ada di dalam helm. Bagi yang memang belum sempat mencucinya adakalanya cara tersebut sering digunakan.

4. Mencuci Helm Menggunakan Sabun

Mungkin dari semua metode yang dibahas, metode mencuci helm dengan menggunakan sabun adalah metode terbaik untuk meghilangkan bau pada helm. Selain menghilangkan bau metode tersebut pun dapat menghilangkan bakteri yang melekat pada busa-busa helm. Bagi anda yang melakukan pencucian helm secara pribadi, berikut cara mencuci helm yang dapat anda terapkan pada saat akan mencuci helm sehingga dapat menghilangkan bau pada helm.

  • Buka Visor helm tersebut agar dapat dengan mudah mencuci kaca helm
  • Kemudian setelah itu bersihkan kaca helm dengan kain yang sudah dicampur pembersih kaca helm
  • Rendam busa helm tersebut menggunakan sabun
  • Setelah semua sudah selesai jemur dan helm tersebut

Namun cara tersebut harus anda pastikan terlebih dahulu apakah helm yang anda gunakan telah memakai sistem remove pedding yang busanya dapat dilepas. Apabila helm yang anda gunakan tidak memakai sistem dan fitur tersebut maka sebaiknya anda gunakan jasa cuci helm yang ada di daerah terdekatmu.

Baca juga : Ragam Warna Velg Motor Beat Yang Bagus Tahun 2021

Demikianlah 4 cara menghilangkan bau pada helm kesayangan anda yang sering anda gunakan saat berkendara, bau oada helm akan menyebabkan timbulnya bakteri jahat yang dapat merusak kesehatan rambut anda sehingga anda akan meraskan gatal pada rambut tersebut. Untuk itu sebagai accesories motor yang wajib digunakan saat berkendara maka kebersihan helm tersebut harus selalu anda perhatikan.


Pewarta : Prana Hikmat
Editor : Ali JIhad

Apa reaksi anda?

Fokus Berita