Laptop adalah benda yang sangat penting keberadaannya. Hampir segala bidang pekerjaan tidak lepas dari peran laptop. Namun, performa laptop terkadang menemukan berbagai kendala salah satunya layar laptop blank atau layar hitam padahal power dalam keadaan ON. Cara memperbaiki laptop layar hitam berikut bisa jadi solusinya :
1. Periksa Keadaan Layar
Cara memperbaiki laptop layar hitam yang pertama adalah dengan melakukan cek kondisi respon windows dan layar. Coba dengan menekan caps lock untuk melihat apakah windows merespon. Jika lampu caps lock menyala seharusnya windows dalam kondisi responsif. Kemudian coba tekan kombinasi tombol windows + Ctrl + Shift + B secara bersama.
Jika windows merespon maka akan memunculkan bunyi “bip” secara singkat. Dari sini akan tampak windows melakukan refresh pada layar sebagai bentuk respon. Cara ini seharusnya cukup efektif untuk kasus ringan laptop dengan kondisi layar hitam.
2. Cabut Adaptor Laptop
Saat cara tadi belum berhasil maka coba dengan mematikan laptop sejenak. Caranya mematikan laptop dengan menekan tombol power selama 10 detik dan cabut adaptornya. Tunggu hingga 30 detik kemudian pasang kembali adaptor dan menyalakan kembali laptop. Jika layar berhasil memunculkan gambar berarti tidak ada kerusakan yang cukup berarti pada layar.
3. Lakukan Pengaturan BIOS
Bisa saja layar laptop hanya muncul hitam saja terutama saat dinyalakan adalah adanya kesalahan atau error pada pengaturan BIOS. Cara ini hanya bisa dilakukan jika laptop masih bisa mengakses BIOS. Coba nyalakan laptop dan saat proses berjalan tekan salah satu tombol F2, F8, F11 atau Del.
Saat menu BIOS sudah muncul maka pilih menu “exit” dan pilih “load setup default” lalu “OK” untuk mengonfirmasi. Kemudian masih dalam menu “exit” pilih “save changes and exit”. Cara memperbaiki ini untuk mengembalikan BIOS dalam pengaturan default dan menghindari terjadinya error.
4. Masuk pada Pengaturan Safe Mode
Jika error layar hitam laptop terjadi hanya berasal sistem windows biasanya cukup efektif dengan masuk ke safe mode. Cara memperbaiki laptop layar hitam yang ini hampir sama dengan cara sebelumnya. Menyalakan laptop lalu tekan F8 secara berulang sampai muncul beberapa menu, kemudian pilih “safe mode”.
Pilih “device manager” dan klik kanan pilih “driver VGA” dan lakukan uninstall. Cara ini juga bisa dilakukan untuk melakukan uninstall pada aplikasi yang bisa menjadi akibat dari layar hitam laptop atau blank.
5. Periksa Kondisi RAM pada Laptop
Jika dengan cara sebelumnya belum berhasil, maka coba cara yang satu ini. Bisa jadi layar hitam laptop disebabkan karena kerusakan RAM. Lepaskan RAM dari laptop dan coba dengan memasang RAM baru yang sejenis. Nyalakan laptop dan jika layar bisa menyala dengan baik, itu artinya kerusakan terjadi pada RAM.
6. Cek Koneksi Kabel Fleksibel Layar Laptop
Layar dalam laptop terkoneksi menggunakan kabel fleksibel. Kabel ini letaknya ada di sekitar layar laptop yang berfungsi untuk memunculkan data yang akan ditampilkan oleh layar. Coba lakukan pengecekan pada bagian ini dengan membongkar frame layar. Lakukan cek kabel fleksibel dan coba perbaiki jika ditemukan pemasangan yang kurang pas.
7. Lakukan Percobaan dengan Monitor Eksternal
Cara memperbaiki laptop layar hitam yang terakhir adalah menggunakan percobaan dengan memasang monitor eksternal. Sambungkan laptop pada monitor eksternal menggunakan kabel. Kemudian nyalakan laptop dan tekan FN + F1 hingga F12 lalu pilih mode penggantian ke layar eksternal.
Jika gambar layar muncul dengan normal berarti kerusakan terjadi pada layar. Jika tetap tidak memunculkan gambar maka bisa jadi terjadi kerusakan pada VGA card laptop. Oleh karena itu, cara mengatasinya dengan mengganti komponen-komponen tersebut.
Layar hitam laptop memang sangat mengganggu karena semua data dalam laptop tidak dapat ditampilkan. Apalagi jika laptop tersebut menyimpan banyak data penting. Tujuh cara memperbaiki laptop layar hitam tadi bisa dicoba jika menemukan kendala laptop yang tiba-tiba hanya memunculkan layar hitam.
Pewarta | : Prana Hikmat |
Editor | : Ali JIhad |