Download our available apps

Cara Agar WiFi Tidak Bisa di Scan Barcode dengan Menggunakan Mikrotik

Pewarta - Prana Hikmat
Cara Agar WiFi Tidak Bisa di Scan Barcode dengan Menggunakan Mikrotik
Ilustrasi : Mikrotik

Tentu sangat menyebalkan bila tengah asyik menggunakan jaringan WiFi tiba-tiba koneksi lemot akibat ada yang ikut memakai koneksi diam-diam. Salah satu cara menghindarinya adalah menggunakan sandi yang sulit ditebak. Hanya saja, pembobol kadang dapat mengakses jaringan lewat scan barcode. Untuk itu, terdapat cara agar wifi tidak bisa di scan barcode dengan Mikrotik.

Pada dasarnya semua WiFi yang hanya mengandalkan sistem keamanan wpa2-psk tetap dapat di scan. Untuk itu pengguna tidak hanya bisa mengandalkan router biasa untuk mengatasi ini. Dapat dikatakan, satu-satunya cara agar WiFi tidak dapat di scan barcode adalah dengan bantuan alat bernama Mikrotik. Berikut adalah cara penggunaannya:

1. Mengatur Setting Dasar Mikrotik

Sebenarnya telah ada pengaturan umum yang diterapkan pada tiap mikrotik, namun terkadang pengaturan ini tidak sesuai dengan apa yang akan dipasang dan gunakan. Jadi, pengguna harus melakukan setting ulang atau reset. Buat topologi jaringan yang akan digunakan.

Hal ini dilakukan agar pengguna memiliki bayangan jelas apa yang akan dilakukan. Format topologi ini biasa digunakan pada berbagai jaringan. Diantaranya hotspot di tempat publik, kafe, dan lainnya. Desain serta konstruksi topologi akan menyesuaikan dengan kondisi yang ada di area sekitar pemasangan.

2. Melakukan Pengaturan Alamat IP

IP Address sendiri adalah identitas yang berisi angka biner. Alamat IP diperlukan tiap penghubungan pada suatu jaringan agar perangkat dapat teridentifikasi oleh jaringan. Selanjutnya adalah penggunaan Winbox. Pengguna dapat terlebih dahulu mengunduhnya. Login Mikrotik pada Winbox dengan mengosongkan password. Klik Remove Configuration untuk reset pengaturan bawaan.

Salin dan tempel data di script pada New Terminal. Proses ini akan berlangsung beberapa detik hingga restart berhasil melakukan, login kembali dengan Winbox. Lakukan pengaturan alamat IP pada tiap ether sesuai topologi yang dibuat. Masukan alamat IP yang sesuai pada ether2 dan ether3.

3. Melakukan Setting Gateway Internet Mikrotik

Cara agar WiFi tidak bisa di scan barcode pada tahap ini adalah menghubungkan modem yang sudah terkoneksi dengan jaringan ke port ether1 sebagai penghubung koneksi internet. Setiap perangkat yang terhubung koneksi internet memerlukan mikrotik dengan default gateway. Kemudian, copy script dan paste di New Terminal pada Winbox untuk menambahkan default gateway.

4. Menambahkan DNS Server

Selanjutnya tambah dan aktifkan DNS server di Mikrotik. Isi nama domain DNS lokal yang nantinya akan terarah pada laman login. Pengguna dapat menggunakan DNS milik Google maupun DNS lain di internet. Contohnya seperti DNS Nawala yang banyak diminati untuk menyaring konten-konten negatif, sehingga tidak perlu melakukan pemblokiran satu per satu.

5. Membuat Username dan Password Untuk User

Langkah terakhir yaitu membuat username dan password yang akan digunakan user. Apabila telah selesai, akan muncul notifikasi yang memberitahukan bahwa proses setting telah berhasil. Uji coba Mikrotik dengan melakukan login pada laman yang telah disediakan.

Apabila nantinya pengguna ingin mengganti password, masuk ke menu System kemudian klik Users. Klik dua kali pada user admin mikrotik, selanjutnya pilih password. Masukkan password baru pada kolom yang disediakan. Proses penggantian password Mikrotik pun telah selesai.

Demikianlah pembahasan mengenai cara agar wifi tidak bisa di scan barcode dengan Mikrotik. Kini pengguna tidak perlu khawatir lagi WiFi akan dibobol. Selain itu, pemilik jaringan juga bisa dengan mudah mengelola para pengguna jaringannya. Termasuk memblokir atau mengizinkan penggunaan akses jaringan.


Pewarta : Prana Hikmat
Editor : Ali JIhad

Apa reaksi anda?

Fokus Berita