Banyak orang yang tertipu saat membeli celana Edwin, karena tidak memahami ciri-ciri celana Edwin asli. Padahal merk ini sudah cukup lama beredar di pasaran, disukai banyak kalangan dari yang muda sampai yang tua. Mungkin karena bahannya berkualitas sehingga nyaman saat dikenakan.
Jeans memang bahan yang tak pernah lekang oleh jaman, mudah dipadu-padankan sehingga membuat orang tetap menyukainya meskipun umur sudah menua. Sehingga bisa dibilang jenis pakaian yang satu ini tidak pandang usia, baik anak-anak sampai lansia senang mengenakannya.
Sejarah Celana Jeans Edwin
Celana jeans merk Edwin ini adalah merk celana jeans asal Jepang yang sudah mendunia. Meskipun pada awalnya misi dari perusahaan ini hanyalah menciptakan celana jeans untuk masyarakat jepang. Celana jeans keren yang berkualitas dan nyaman saat dipakai, hingga akhirnya mampu bersaing di pasaran. Bersaing dengan celana jeans produk western yang sudah lebih dahulu ada.
Pada tahun 1960-an teknologi wash processing sedang berkembang dengan baik, Edwin memproduksi berbagai macam jenis wash processed jeans. Yang paling unggul adalah produk dengan kesan lawas yaitu old wash dan stone wash yang lahir di er one wash dan sangat disukai masyarakat.
Sampai sekarang celana jeans Edwin ini memiliki pasar yang cukup besar di Indonesia. Karena termasuk dalam jajaran merk celana jeans paling diminati. Keunggulan celana Edwin sendiri di pasaran Indonesia adalah pada berbagai macam desainnya yang memikat.
Selain dari desain yang memiliki ciri khas sendiri juga kualitasnya yang sepadan dengan harganya. Meskipun tidak murah namun harga celana jeans Edwin masih cukup terjangkau di kalangan masyarakat. Sehingga pembeli tidak akan menyesal atau merugi setelah membeli celana ini.
9 Ciri-Ciri Celana Edwin Asli
Kalau kamu adalah penggemar celana jeans Edwin, harus memahami benar mengenai ciri-ciri celana yang asli maupun yang palsu. Saking banyaknya yang menyukai merk ini sehingga banyak juga yang memalsukannya demi meraup keuntungan yang besar.
Nah supaya tidak tertipu dengan celana jeans Edwin KW, maka 9 ciri-ciri celana Edwin asli ini harus diperhatikan. Bila perlu dihafalkan saat ingin membeli celana baru agar tidak kena tipu.
1. Logo Asli
Logo adalah poin pertama yang menjadi perhatian saat menentukan apakah celana yang dibeli asli atau palsu. Perhatikan label print yang biasa dipasang pada bagian dalam celana, tepatnya di belakang pinggang persis. Tulisan Edwin pada label print ini posisinya berada di bagian bawah label.
Tulisan Edwin pada logo ini memiliki ciri-ciri rapi dan jelas terbaca dengan huruf kapital semua. Tidak dikombinasikan dengan huruf besar dan kecil, hanya huruf besar saja. Sehingga ketika menemukan paduan huruf yang besar kecil dengan tulisan yang berantakan, bisa jadi barang KW.
Logo palsu terkadang bisa diketahui dari tulisannya yang kurang jelas, tinta berbayang dan logo yang berbeda. Secara kasat mata sudah bisa menjadi tanda bahwa celana ini merupakan celana jeans palsu.
2. Jahitan Berkualitas Pada Tepi Kain
Celana jeans yang orisinil juga bisa dilihat dari jahitan tepi kainnya. Biasanya pada produk berkualitas, bagian ujung dan tepi kainnya dijahit dengan rapi dan rapat. Metode ini memiliki tujuan agar bahan tidak mudah robek atau terlepas jahitannya saat sedang dipakai.
Namun biasanya celana jeans denim yang bagian tepinya dijahit dengan cara ini harganya menjadi naik dua kali lipat dibanding dengan metode yang biasa. Sedangkan celana jeans yang harganya murah biasanya bagian tepinya hanya diobras saja. Sehingga wajar ketika dipakai mudah terurai jahitannya sehingga bagian jahitan terbuka.
3. Jahitan Per Inci Sepanjang Kain
Celana jeans Edwin biasanya juga memiliki jahitan per inci yang dijahit sepanjang kain. Ketika jumlah jahitan di setiap incinya lebih banyak maka akan berpengaruh pada daya tahan celana, artinya lebih awet alias tahan lama. Hal tersebut merupakan salah satu keunggulan dari celana produksi dari Jepang ini.
Meskipun untuk mendapatkan celana ini sedikit lebih mahal namun sepadan dengan kualitas yang didapatkannya. Karena dengan jahitan yang rapat dan jumlah jahitan yang banyak memakan waktu produksi yang cukup lama. Dipastikan celana jeans merk ini memiliki jahitan yang kencang dan kuat.